
Kawan Lama Group Buka Empat Toko Baru di Manado
MANADO, Desember 2020 – Kawan Lama Group terus berekspansi dengan membuka 4 toko ritel baru sekaligus di Manado, tepatnya di Living Plaza Manado Jl. Yos Sudarso, Paal Dua, pada Senin, 7 Desember 2020. Bisnis unit yang dibuka adalah ACE pusat kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup terlengkap, INFORMA pusat furnitur dan aksesoris untuk hunian dan binis, TOYS KINGDOM pusat mainan dan hobi untuk segala usia, serta CHATIME penyedia minuman brewed tea.
Nana Puspa Dewi, Marketing Director Kawan Lama Group menjelaskan, “Di masa pandemi ini, Kawan Lama Group menjadi salah satu ritel yang menyediakan berbagai kebutuhan untuk mendukung aktivitas di kebiasaan baru.Di samping itu, kami pun memiliki komitmen untuk bisa hadir lebih dekat dan melayani pelanggan lebih luas lagi, salah satunya dengan membuka toko baru. Toko Kami di Living Plaza Manado menghadirkan konsep one stop shopping untuk kebutuhan perlengkapan rumah tangga, furnitur dan gaya hidup dalam satu lokasi, sehingga memberikan pengalaman berbelanja yang berbeda bagi pelanggan. Manado menjadi kota pilihan kami untuk berekspansi kali ini karena riwayat perkembangan ekonomi yang positif, didukung lokasi toko baru yang strategis dan potensial karena merupakan wilayah bisnis dan hunian.”
Memeriahkan pembukaan toko ritel Kawan Lama Group di Living Plaza Manado, beragam penawaran bisa dinikmati oleh pelanggan hingga 20 Desember 2020, seperti harga spesial untuk produk pilihan, hadiah langsung untuk pembelanjaan nominal tertentu, voucher belanja yang tersedia di e-flyer pre-opening, hingga beli 2 gratis 1 untuk produk pilihan.
Di masa kebiasaan baru, seluruh toko Kawan Lama Group menerapkan standarisasi kebersihan dan kesehatan yang ditentukan, serta proaktif melakukan protokol ketat untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pelanggan, seperti melakukan pengecekan suhu tubuh saat akan memasuki area toko, mewajibkan penggunaan masker dan menyediakan hand sanitizer, membatasi jumlah pengunjung, serta membuat tanda khusus pada antrean untuk menjaga physical distancing. Selain pelanggan, staf toko juga menggunakan alat pelindung diri standar berupa masker, sarung tangan dan face shield, serta menjaga kebersihan area dan perlengkapan toko dengan menyemprotkan cairan disinfektan secara berkala.